YOGYAKARTA, KOMPAS.com - Konferesi Big Data Indonesia 2014 hari ini, Rabu (3/12/2014) digelar di Yogyakarta. Gelaran yang diadakan oleh PT Dua Empat Tujuh tersebut akan berlangsung pada 3-4 Desember 2014 di Grha Sabha Praman, Universitas Gadjah Mada (UGM).
Konferensi dibuka oleh Rektor UGM, Prof. Ir. Dwikorita Karnawati, M.Sc., Ph.D. Menurut Dwikorita, dengan diadakannya Konferensi Big Data ini bisa membuka peluang kerja sama baru dengan perusahaan teknologi informasi (TI) baik lokal maupun global.
"Konferensi Big Data ini menjadi golden time agar untuk membaca seperti apa mappingindustri ke depan, pengembangan big data seperti apa, TI akan seperti apa?" ujar Dwikorita.
Dengan demikian, industri bersama-sama dengan bebagai pemangku kepentingan bisa menyusun strategi sesuai dengan perkembangan ke depan.
Sementara, menurut Direktur Industri Elektronika dan Telematika Kementerian Perindustrian, Ignatius Warsito mengatakan, melalui Konferensi Big Data ini diharapkan bisa menelurkan karya-karya yang baik untuk seluruh pelaku industri.
Konferensi Big Data Indonesia (KBI) 2014 sendiri diselenggarakan oleh PT Dua Empat Tujuh untuk menunjukkan bahwa kompetensi lokal sebenarnya sangat memadai untuk penguasaan teknologi, implementasi, dan pengembangan big data.
KBI 2014 juga dirancang untuk memudahkan penyampaian informasi kepada peserta dengan mengombinasikan antara penjelasan, diskusi, showcase, dan studi kasus.
Beberapa pembicara yang dijadwalkan hadir dalam KBI 2014 ini antara lain adalah CEO PT Dua Empat Tujuh, Beno K. Pradekso; Project Director Bigdata Telkom, Komang Budi Aryasa, dan Bigdata Implementation Leader Telkomsel, Dios Kurniawan.
Masa Depan "Big Data" Dibahas di Yogyakarta
In
//
//
Leave a Comment
0 komentar:
Posting Komentar